Fakta Lagu-Lagu Yang Bikin Merinding (dengerin kalau berani)



Sobat... diantara kita semua pasti banyak yang suka bernyanyi, baik itu  di kala senang, sedih, gelisah, dll.. menyanyi merupakan rangkaian kata-kata yang dikombinasikan dengan alunan instrumen/musik.. bait demi bait yang tercantum dalam sebuah lirik rata-rata merupakan curahan isi hati dan jiwa dari seseorang yang mengandung emosi dan perasaan yang mendalam. 

loading...

di postingan kali ini ngoceh gaptek mau ngebahas lagu atau nyanyian yang sebenarnya mengandung cerita mistis di balik lirik-lirik nya.. mengapa lirik lagu tersebut sampai bisa menimbulkan cerita mistis, apa fakta sebenarnya dibalik lagu tersebut, chek this out..

Lingsir Wengi


jujur aja sobat, sewaktu saya dengerin lagu ini di youtube buat nyari materi postingan ini, saya ngerasain perasaan yang aneh, apalagi sambil dihayati dengan membaca terjemahan liriknya, mungkin karena lagu ini terkenal sejak ditayangkan di film kuntilanak jadi kalau mendengarnya, rasanya bawaaannya mistis aja.. dan pada film tersebut lagu ini dipakai untuk memanggil kuntilanak.
namun fakta di balik lagu ini ternyata tidak begitu.. yang saya dengar tadi lagu linsir wengi yang sudah dimodifikasi.. faktanya lagu atau kidung Lingsir Wengi ini aslinya dibuat oleh Sunan Kalijaga, yaitu salah satu wali dari Wali Songo yang terkenal di pulau jawa karena mengajarkan kebaikan dengan mengenalkan dan mengajarkan agama Islam di tanah jawa.
Sunan Kalijaga menciptakan kidung Lingsir Wengi ini dengan memakai pakem gending Jawa yaitu Macapat. Pakem Macapat ini terdiri dari 11 macam pakem yang salah satunya yaitu pakem Durma yang dipakai dalam Lingsir Wengi. biasanya, lagu-lagu yang memakai Pakem Durma harus mencerminkan suasana yang keras, sangar, suram, kesedihan, bahkan bisa mengungkapkan sesuatu yang mengerikan dalam kehidupan. Oleh sebab itu, lagu Lingsir Wengi dilantunkan dengan perasaan yang lembut, tempo pelan, dan sangat menyayat hati
Lagu Lingsir Wengi aslinya bermakna seseorang yang tidak bisa tidur dikarenakan rasa jatuh cintanya kepada seseorang (nah ini lagu romantis kan)
supaya lebih mendalami faktanya mari kita baca lirik lagunya yang asli dan yang sudah dirubah dalam versi seramnya:

lirik aslinya :


Lingsir Wengi
Lingsir wengi
Sepi durung biso nendro
Kagodho mring wewayang
Kang ngreridhu ati
Kawitane
Mung sembrono njur kulino
Ra ngiro yen bakal nuwuhke tresno
Nanging duh tibane aku dewe kang nemahi
Nandang bronto
Kadung loro
Sambat-sambat sopo
Rino wengi
Sing tak puji ojo lali
Janjine mugo biso tak ugemi


Menjelang Tengah Malam
saat menjelang tengah malam
sepi tidak bisa tidur
tergoda bayanganmu
di dalam hatiku
permulaanya
hanya bercanda kemudian terjadi
tidak mengira akan jadi cinta
kalau sudah saatnya akan terjadi pada diriku
menderita sakit cinta(jatuh cinta)
aku harus mengeluh kepada siapa
siang dan malam
yang saya cinta jangan lupakan ku
janjinya kuharap tak diingkari

lingsir wengi yang dinyanyikan dalam film kuntilanak berlirik seperti ini :

Lingsir wengi sliramu tumeking sirno
Ojo Tangi nggonmu guling
awas jo ngetoro
aku lagi bang wingo wingo
jin setan kang tak utusi
jin setan kang tak utusi
dadyo sebarang
Wojo lelayu sebet

artinya :

Menjelang malam, dirimu(bayangmu) mulai sirna
Jangan terbangun dari tidurmu
Awas, jangan terlihat (memperlihatkan diri)
Aku sedang gelisah,
Jin setan ku perintahkan
Jadilah apapun juga,
Namun jangan membawa maut

nah begitulah faktanya sobat, jadi jangan sampai makna sebenarnya dari lagu linsir wengi ini disalah artikan ya sobat.
buat sobat yang mau mendengar lagunya, silakan klik di link tulisan yang berwarna biru di atas..
versi aslinya: linsir wengi
oh iya saran aja, untuk versi yang pertama jangan di dengar pas malam hari ya đŸ˜€

Nina Bobo

lagu ini bukan lagu yang asing bagi kita sobat. sudah sedari kecil kita di nyanyikan lagu ini oleh orang tua kita, atau bahkan kita yang menyanyikan lagu ini kepada anak-anak kita.. saya juga sering menyanyikan lagu ini kepada anak saya, namun dia pernah protes akan lirik lagu ini waktu saya nyanyikan kepadanya sebelum tidur.. "ayah.. (nadanya cadel dan setengah mengantuk) jangan nina bobo dong.. dede kan laki-laki, masa lagunya nina, itukan anak cewek.." sambil tersenyum akhirnya saya selalu mengganti nama nina dengan nama anak saya untuk lagu pengantar tidurnya.
kembali ke lagu nina bobo, sebenarnya liriknya ngga ada seramnya sih.. cuma... cerita tercipta lagu ini saja yang sebenarnya agak memilukan.
Awal dari sejarah lagu Nina Bobo diawali dari sebuah lagu sebelum tidur yang kerap kali dinyanyikan oleh seorang ibu bernama Mustika. Mustika ini merupakan seorang wanita asli Jawa yang menikahi seorang lelaki asal negeri kincir angin, Belanda yang bernama Van Rodjnik. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang putri yang bernama Helelina Mustika Van Rodjnik yang sering dipanggil Nina. Setiap malam, sebelum tidur, Mustika selalu mendendangkan lagu Nina Bobo untuk sang putri hingga Nina terlelap dalam tidurnya. Kebiasaan tersebut selalu terjadi hingga akhirnya sang putri, Helelina Mustika Van Rodjnik meninggal dunia. Sang ibunda ternyata tak dapat menerima kematian Nina dengan mudah.
Selepas kepergian Nina yang terjadi pada tahun 1929, Ibunda Nina sering jatuh sakit. Bahkan, ia tak berhenti menyanyikan lagu Nina Bobok setiap malam di tempat tidur Nina dan terus membayangkan bahwa putri kecilnya, Nina masih hidup seperti sedia kala. Namun beberapa tahun setelah Nina meninggal, Mustika yang merupakan ibunda dari Nina pun akhirnya meninggal dunia. Ia meninggal karena sakit dan sakitnya Mustika ini diawali karena ia tak dapat menerima kematian Nina.
Selepas kepergian Nina dan Mustika, Van Rodjnik merasa sangat terpukul karena kepergian putri dan juga istri tercintanya. Karena kesedihan yang dialaminya tersebut, Van Rodjnik tetap menjaga apa yang biasa dilakukan oleh istrinya, Mustika, yaitu dengan terus menyanyikan lagu Nina Bobo untuk putri mereka. Hal itu pun terus dilakukan oleh Van Rodjnik selama bertahun-tahun. Sampai akhirnya beberapa tahun kemudian, Van Rodjnik sudah tak pernah lagi menyanyikan lagu Nina Bobo tersebut untuk Nina di dekat tempat tidur Nina.
Lalu pada malam hari, Van Rodjnik merasa ada suara tangisan anak perempuan kecil, yang ketika ia mencari sumber suara tersebut, ternyata ia mendapati Nina bertanya pada dirinya,”Papa, kenapa Papa tak pernah menyanyikan lagu untuk Nina lagi?” Pertanyaan tersebut ditanyakan oleh Nina sambil menangis. Setelah itu, Van Rodjnik kembali menyanyikan lagu tersebut untuk Nina setiap malam sehingga suara tangisan anak kecil tak pernah terdengan lagi di rumah itu. 


ternyata ngga salah ya kalau anak saya minta liriknya di ganti đŸ˜± 


Band Sarasvati
nah sobat kalau band yang satu ini memang menciptakan lagu-lagu yang bernuansa mistis.
Dibentuk tahun 2009, Sarasvati merupakan sebuah projek solo seorang mantan vokalis band bernama Risa Saraswati. Keluar dari jalur musik elektronik pop yang sempat ditekuninya, Risa mencoba meramu lagu dan lirik yang berbeda daripada musisi pada umumnya. Yang menarik, dalam lagu-lagunya Risa yang kabarnya seorang indigo menceritakan mahkluk-mahkluk tak kasat mata yang biasa di sebut hantu. Pengemasan aransemen kontemporer yang unik, menjadikan projek ini mendapat banyak perhatian penikmat musik tanah air.
salah satu lagunya yang terkenal berjudul story of peter yang mengisahkan teman kecil dari alam lainnya risa .
pengen denger lagunya coba klik disini

sobat, tolong keikhlasan sobat untuk mendukung website ini dengan cara mengklik artikel iklan/berita yang berada pada kotak di tengah/di akhir posting ini. link tersebut hanya membuka ke artikel berita lain, tidak menganduk unsur yang berbahaya atau merugikan... karena, satu klik dari sobat sangat berarti banyak bagi tim ngoceh gaptek..
terima kasih. 

loading...

Comments

Popular posts from this blog

3 APLIKASI BACA MANGA/MANHWA BAHASA INDONESIA YANG GRATIS

KUMPULAN MEME KOCAK DI BULAN PUASA